Pelatihan-Visualisasi-Data-BPOM-ManadoPelatihan-Visualisasi-Data-BPOM-Manado

Manado – Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Manado, Sulawesi Utara menjalin hubungan dengan Focus Techno Media  Yogyakarta. Hubungan yang terjalin untuk menyelenggarakan pelatihan ‘Visualisasi Data Statistik Sektoral dengan Google Data Studio’. Pelatihan ini untuk pegawai dan staf di lingkungan kantor Balai Besar POM di Manado, Sulawesi Utara.

TUJUAN PELATIHAN

Tujuan dari pelatihan tersebut adalah agar SDM dari BBPOM di Manado  memiliki kemampuan dan keterampilan dalam memvisualisasikan data. Visualisasi data ini melalui diagram dan tabel yang dapat dikonfigurasi dengan mudah. Keuntungan lainnya adalah dapat dengan mudah terhubung ke berbagai sumber data dan membagikan analisis data dengan tim yang ada ke seluruh dunia. Dengan demikian tim dapat berkolaborasi dalam membuat laporan dan mempercepat proses pembuatan laporan dengan contoh laporan bawaan.

MANFAAT PELATIHAN

Manfaat yang diperoleh dari pelatihan ‘Visualisasi Data Statistik Sektoral dengan Google Data Studio’ sangat banyak. Salah satunya adalah untuk mengetahui trend atau kecenderungan yang akan terjadi pada masa datang. Keuntungan lainnya adalah bisa menentukan prioritas, sebagai acuan dalam evaluasi dan pengendalian kegiatan.

Visualisasi dan informasi data sangat bermanfaat untuk kepentingan menampilkan data dengan cepat. Sebagai contoh adalah menampilkan data pelaporan, pengawasan dan evaluasi kinerja program. Lebih hebat lagi bisa dimanfaatkan dalam advokasi dan koordinasi lintas sektoral di bidang Pengawasan Obat dan Makanan (POM). Visualisasi yang akurat dalam bentuk grafik, tabel, dan peta juga akan memudahkan  pencegahan dan promosi obat dan makanan di masyarakat.

Pelatihan ‘Visualisasi Data Statistik Sektoral dengan Google Data Studio’ tersebut dilaksanakan dalam format In House Training di kantor Balai Besar POM di Manado, Sulawesi Utara. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 28 Juni s.d. 29 Juni 2021. Pelatihan berlangsung selama 2 (dua) hari dari jam 08.00 s.d. 15.00 WIB. Training ini diikuti oleh 15 orang pegawai dan staf di lingkungan kantor Balai Besar POM  Manado. (Rcd)

Design By. Focus Techno Media Yogyakarta 2023