Yogyakarta – Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah V Yogyakarta bekerjasama dengan Focus Techno Media (FTM) Yogyakarta menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan pengembangan diri bagi pegawai dan staf di lingkungan kantor LLDIKTI Wilayah V Yogyakarta. Pendidikan dan pelatihan pengembangan diri pegawai yang diselenggarakan dalam format in house training tersebut, dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 16 November s.d. 17 November 2021 dan diikuti oleh 18 orang peserta.
Pengembangan diri (self improvement) merupakan bentuk perwujudan dari aktualisasi diri, yaitu proses untuk mewujudkan dirinya yang terbaik sesuai dengan potensi dan kemampuan yang dimilikinya. Oleh karena itu pengembangan diri memerlukan kesadaran dan motivasi untuk merubah.
Dalam menjalankan suatu pekerjaan di dalam sebuah instansi jika dari dalam diri pegawai tidak adanya kemauan, keinginan, dan semangat dari pengawainya maka akan mempengaruhi kinerja dari pegawai itu sendiri, padahal SDM merupakan aset penting yang dimiliki oleh sebuah instansi.
Melalui pengembangan diri akan dapat dikenali potensi besar yang ada pada diri masing–masing pegawai, karena terkadang kebanyakan orang berfokus pada kekurangan dan kelemahannya masing–masing namun tidak menyadari bahwa kelemahan dan kekurangan itu dapat ditutupi dengan mengoptimalkan potensi yang besar pada diri masing–masing pegawai.
Dengan diadakannya pelatihan pengembangan diri pegawai ini, diharapkan staf dan pegawai di kantor LLDIKTI Wilayah V Yogyakarta dapat mengenali diri sendiri baik kelemahan maupun kelebihannya. Dapat memberi semangat juang bagi diri sendiri, dan dapat mengelola emosi dan pikiran. Sehingga menghasilkan pegawai yang profesional dan berkinerja tinggi, yang mampu membawa perubahan bagi unit kerjanya masing-masing. (Rcd)