Arti pelayanan prima yang merupakan terjemahan dari service excellence merupakan pelayanan yang memenuhi harapan dan kebutuhan pelanggan. Singkatnya pelayanan prima merupakan pelayanan yang memenuhi standar kualitas suatu pelayanan yang sesuai dengan harapan dan kepuasan pelanggan / masyarakat. Intensitas pekerjaan yang sangat padat di perkantoran modern sering menyebabkan kejenuhan bagi SDM. Keadaan ini pasti akan menyebabkan penurunan kualitas kinerja pelayanan pada sumber daya manusia yang menangani. Kondisi ini sangat disadari, untuk itulah KEMENKO Perkonomian RI mengadakan pelatihan Service Excellence.
Secara singkat pelayanan prima berfungsi sebagai melayani pelanggan dengan ramah, tepat, dan cepat. Menciptakan suasana agar klien merasa dipentingkan. Menempatkan klien sebagai mitra kerja. Menciptakan perasaan nyaman yang baik terhadap klien sebagai pengguna jasa. Dengan kondisi ini akan memberikan kemajuan bagi seluruh organisasi dan memberikan arti penting bagi seluruh unit yang terkait.
Kemenko bidang Perekokonomian RI menunjuk Focus Techno Media sebagai rekanan yang bertanggungjawab menyelenggarakan kegiatan ini. Hotel Shantika Yogyakarta dipilih dsebagai tempat penyenggaraan kegiatan ini selama 3 hari. Dimulai dari tanggal 25 Oktober hingga 27 Oktober 2022 kegiatan dimulai setiap hari mulai dari pukul 08.00 hingga sore hari pukul 15.00. Narasumber dikomandoi oleh ibu Risa C yang memang sudah berpengalaman dalam dunia pembangunan SDM.
Metode pelatihan menggunakan beragam pendekatan, mulai dari pemaparan, diskusi, peragaan, instruksi kerja, studi kasus, permainan, role playing, tes keprbadian, In-Tray dan lain sebagainya. Dengan cara ini kegiatan pelatihan terasa menarik dan jauh dari membosankan. Tanpa terasa semua peserta merasakan hal-hal baru yang menarik dan membuka wawasan dalam berinteraksi dengan semua orang. Benar-benar cara menambah ilmu dan wawasan yang sangat menyenangkan yang berbeda jauh dengan cara-cara biasa.
Penutup
Focus Techno Media adalah lembaga pelatihan IT dan SDM yang berada di kota Yogyakarta. Selalu memegang amanah untuk memberikan pelayanan yang nyaman dan menyenangkan. Meskipun demikian personil FTM selalu mendampingi selama kegiatan dan memberikan respon secepatnya bila ada yang diperlukan oleh seluruh peserta.