Pelatihan Aplikasi Android

Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) Universitas Gadjah Mada memberikan pelatihan aplikasi Android kepada 10 SDM-nya. Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan selama 3 hari berturut-turut dimulai dari pagi hingga siang disetiap harinya. Dengan pelatihan ini diharapkan nantinya mereka akan mampu membuat berbagai aplikasi untuk meningkatkan pelayanan kepada mahasiswa.

Kodular menjadi pilihan untuk membangun beberapa aplikasi yang digunakan untuk memberikan pelayanan cepat secara on-line kepada mahasiswa. Dari 10 orang peserta masing-masing mencoba membuat aplikasi ringan namun selalu dibutuhkan. Aplikasi yang menarik salah satunya adalah yang memberikan berbagai jenis surat keterangan kepada mahasiswa. Dengan aplikasi ini berbagai surat keterangan yang dikehendaki mahasiswa bisa diperoleh secara on-line.  Dengan demikian akan menghemat tenaga dan waktu baik untuk mahasiswa maupun tenaga administrasi. Diharapkan dengan aplikasi ini semua surat keterangan bisa diperoleh oleh mahaiswa kan bisa diperoleh hanya dalam hitungan jam atau bahkan hitungan detik.

Pelatihan aplikasi Android berjalan sesuai rencana dan semua mengikuti dengan antusias. Ternyata seluruh peserta sudah menyiapkan rencana berdasar permasalahan yang sering mereka alamai. Dengan adanya pelatihan pemrograman ini mereka dengan semangat menerapakan pembuatan aplikasi ini untuk mengatasi berbagai persoalan yang mereka alami di masing-masing unit kerjanya.

aplikasi yang digunakan untuk memberikan pelayanan cepat seara on-line kepada mahasiswa

Menggunakan  Kodular, kita dapat membuat aplikasi apa pun tanpa menulis satu baris kode pun. Cukup drag n’ drop beberapa komponen dan gabungkan beberapa blok dan jadilah aplikasi yang hebat! Dalam pelatihan ini Focus Techno Media mengenalkan Kodular dan membantu peserta pelatihan untuk menyelesaikan aplikasi pertamanya yang berbasis android dan diakses melalui smart phone.

Tentu saja anda bisa bergabung dalam program pelatihan kami baik di dalam kelas yang bersama-sama ataupun membentuk kelas sendiri atau private. Silahkan menghubungi narahubung kami yang no HP/WA selalu ada di setiap halaman web ini.

Baca juga : Membuat Aplikasi Tanpa Koding