Pelatihan KearsipanPelatihan Kearsipan

Pelatihan kearsipan  merupakan uapaya peningkatan kapasitas sumber daya manusia. Arsip dalam sebuah organisasi mempunyai arti sangat penting sebagai alat dasar manajemen, yaitu untuk menyusun rencana program, mengorganisasi, memimpin, dan mengawasi pelaksanaan kegiatan. Apabila arsip yang dimiliki oleh suatu organisasi kurang baik pengelolaannya, maka akan mempengaruhi tingkat reputasi dan mobilitas suatu organisasi tersebut.

Peranan arsip juga sebagai sumber informassi dan sumber dokumentassi. Diketahui peranan arsip sebagai sumber informasi yaitu dapat membantu mengingatkain petugas yang lupa mengenai suatu masalah. Sementara peranan arsip sebagai sumber dokumentasi yaitu dapat dipergunakan oleh pemimpin organisasi untuk  mengambil keputusan secara tepat mengenai masalah yg dihadapi.

Oleh karena itu, dalam rangka meningkatkan pengetahuan, wawasan dan keterampilan dibidang kearsipan. Poltek Negeri Samarinda, Kalimantan Timur telah mengirimkan 3 orang pegawai/staf untuk mengikuti pelatihan bidang kearsipan di Focus Techno Media Yogyakarta dengan fokus pada manajemen pengelolaan arsip/record.

Materi Pelatihan :

Manajemen Kearsipan Dan Pengelolaan Pusat Arsip (Record Center). Manajemen Pengelolaan Arsip. Tata Naskah Dinas di Lingkungan Aparatur Pemda, Sekretariat DPRD Provinsi, Kabupaten Dan
Kota.  Manajemen Keprotokolan dan Master Of Ceremony (MC). Administrasi Perkantoran Dalam Rangka Mendukung Kesekretariatan Serta Pengelolaan Kearsipan dan TataNaskah Dinas Di Lingkungan Pemerintah Daerah. Dan materi penutup adalah Program Arsip Vital

Diharapkan dari pelatihan ini dapat meningkatkan kesadaran terhadap fungsi dan peranan arsip sebagai bukti akuntabilitas kinerja dan mendukung proses pengambilan keputusan pada organisasi baik pemerintah pusat, daerah, bisnis, perguruan tinggi dan lembaga lainnya. Meningkatkan pengetahuan manajerial bidang kearsipan, serta memberikan kontribusi bagi organisasi untuk mencapai efektivitas dan efisiensi kerja.

Pelatihan dilaksanakan selama 3 hari berturut-turut dari tanggal 5 Agustus s.d. 7 agustus 2019, mulai jam 08.00 s.d. 15.00 WIB. bertempat di gedung Grha Focus Techno Media Jl. Perumnas No. 83 Seturan, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta. (Ocd)

Design By. Focus Techno Media Yogyakarta 2023