pelatihan drone berbasis arcgisPelatihan Pilot Drone

Yogyakarta – Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kalimantan Selatan mengirimkan 2 pegawai untuk mengikuti pelatihan Drone Berbasis ArcGIS. Pelatihan tersebut dilaksanakan pada tanggal 29 April s.d. 30 April 2019 bertempat di gedung Grha Focus Techno Media (FTM) yang berlokasi di Jl. Perumnas No. 83 Seturan, Yogyakarta.

Di hari pertama pelatihan Drone berbasis ArcGIS, peserta diperkenalkan dengan perangkat Drone, jenis dan bagian-bagiannya serta cara menerbangkan Drone dengan benar dan safety. Peserta juga diperkenalkan sekaligus cara mengoperasikan program komputer pengolah data hasil pengambilan gambar dari Drone baik berupa gambar hasil pemotretan maupun video, yaitu software ArcGIS dan ArcSoft PhotoStudio.

Baca juga: UPJSDME Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Kalimantan Selatan Pelatihan Drone untuk Pemetaan Wilayah di Focus Techno Media Yogyakarta

Di hari berikutnya, peserta praktek lapangan menerbangkan Drone. Menjadi pilot Drone. Mengumpulkan data-data yang diperlukan dalam rangka pembuatan peta digital. Data-data inilah yang akan diproses atau diolah dengan program ArcGIS dan ArcSoft PhotoStudio untuk menghasilkan peta digital (tematik). Hasilnya adalah petea digital tematik dengan akurasi yang tinggi, informatif dan komunikatif meski bagi orang awam sekalipun.

Dari pelatihan ini diharapkan peserta dapat menjadi pilot Drone yang terampil dalam menerbangkan Drone dengan safety. Mampu dan terampil mengolah data yang diperoleh lewat Drone baik data spasial berupa foto/video dengan program ArcGIS maupun ArcSoft PhotoStudio. (Ocd)