pelatihan online pembuatan e-dmsPelatihan Online Pembuatan Aplikasi E-DMS

Dinas Pertanian Kab Sorong Selatan bekerjasama dengan Focus Techno Media (FTM) Yogyakarta dalam hal pelatihan online, Sistem Manajemen Dokumen Elektronik merupakan sistem aplikasi pengelolaan dokumen hardcopy (kertas,micropon,dll) yang sudah dialihmediakan ke dalam format digital maupun Softcopy berupa file tipe doc, ppt, xls, jpg, dwg, avi, mky, dll, yang sudah di upload ke dalam aplikasi E-DMS berbasis Web. Dokumen yang sudah di upload tersebut. Kemudian dapat diakses, dicari, ditampilkan, maupun didistribusikan oleh pengguna dokumen melalui sistem manajemen dokumen elektronik ini.

Pelatihan online pembuatan E-DMS ini bukan hanya sistem pengarsipan dokumen secara komputerisasi yang merupakan pengganti fisik media informasi, dengan mengurangi penggunaan kertas secara signifikan. Tapi juga menyediakan dengan otomatis; sebuah sistem pengaturan, mendokumentasikan, mendigitalkan, menandai, menyetujui, menyimpan, mengakses dan menyelesaikan tugas yang menyangkut file dan dokumen.

Baca juga: Pelatihan Online CRUD Dengan Kotlin & MySQL Database

Keamanan dokumen dan data Anda, maka dengan aplikasi E-DMS merupakan jawabannya. Hanya dengan Elektronik Document Management System ini, Anda dapat memberikan akses dengan batasannya kepada orang-orang tertentu baik dalam mengakses, mendistribusikan, mengkoreksi, atau bahkan mengunduh dan menduplikat data digital secara mudah. FTM Yogyakarta memberikan solusi untuk pelatihan jarak jauh dengan fasilitas sesuai dengan kebutuhan dinas atau instansi.

Keuntungan Dari Pelatihan Online Pembuatan E-DMS:
1. Electronic Document Management System dan Sistem Pengarsipan Secara Komputerisasi.
Perangkat lunak document management system berbasis cloud memberikan tempat penyimpanan yang aman untuk dokumen, dengan mudah mencari dan mengambil file tersebut, serta berbagi file tersebut dengan orang lain yang diijinkan.

2. Routing dan Surat Elektronik
Dengan fasilitas Routing dalam Elektronik Document Management System yang ter integritas memudahkan pengguna untuk menyebarkan dokumen secara otomatis, baik berurutan (secara serial) atau bersamaan (secara pararel) berdasarkan daftar tujuan yang telah ditentukan sebelumnya.

Baca juga: Pelatihan Online Cyber Security BKN KANREG IX Jayapura

3. Dokumen Cetak dan Dokumen Digital
Menggunakan dokumen digital atau mendokumentasikan secara digital, penyimpanan dokumen elektronik dan sistem management document memberikan beberapa keuntungan, seperti; menghemat tempat penyimpanan, menjaga dokumen penting dari terhilang atau rusak, lebih ramah lingkungan, mudah mengakses ke dokumen yang diperlukan dan aman.